PENGARUH KOMUNIKASI, HUBUNGAN INTERPERSONAL DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KEPUASAN KERJA GURU MTs NEGERI LOHSARI KABUPATEN LABUHANBATU SELATAN
Abstract
Kepuasan kerja yang dirasakan karyawan saat bekerja merupakan suatu petunjuk bahwa karyawan memiliki perasaan senang dalam menjalankan tugas pekerjaan. Kepuasan kerja juga merupakan suatu sikap positif karyawan terhadap berbagai situasi di tempat pekerjaan. Bagi organisasi, kepuasan kerja karyawan harus mendapat perhatian dan pemenuhan hal ini terutama menjadi tugas pimpinan organisasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh komunikasi secara parsial terhadap kepuasan kerja. Untuk mengetahui pengaruh hubungan interpersonal secara parsial terhadap kepuasan kerja. Untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja secara parsial terhadap kepuasan kerja. Untuk mengetahui pengaruh komunikasi, hubungan interpersonal dan lingkungan kerja secara serempak terhadap kepuasan kerja. Populasi adalah seluruh guru yang mengajar di MTs Negeri Desa Perlabian Kabupaten Labuhanbatu Selatan berjumlah 37 orang, sehingga prosedur penarikan sampel pada penelitian ini menggunakan Metode Sampling Jenuh. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner atau data sekunder. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda dengan software SPSS. Hasil penelitian menunjukkan secara bersama-sama terdapat pengaruh signifikan antara komunikasi, hubungan interpersonal dan lingkungan kerja terhadap kepuasan kerja. Secara parsial variabel komunikasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja. Secara parsial variabel hubungan interpersonal tidak berpengaruh baik positif dan tidak signifikan terhadap kepuasan kerja. Secara parsial variabel lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Abadi, Hendriani dan Restu. 2015. Pengaruh Hubungan Interpersonal Dan Lingkungankerja Terhadap Kepuasan Kerja Guru Di SMAN 1 Kampar Dan Sman 2 Kuok. Jom. Fekon Vol. 2 No – 1 Februari 2015.
Cangara, Hafied. 2007. Pengantar Ilmu Komunikasi. Raja Grafindo Persada. Jakarta.
Devi, E. K. Diana. 2009. Tesis. Analisis Pengaruh Kepuasan Kerja Dan Motivasi Terhadap Kinerja Karyawan Dengan Komitmen Organisasional Sebagai Variabel Intervening (Studi Pada Karyawan Outsourcing PT Semeru Karya Buana Semarang). Program Studi Magister Manajemen Program Pasca Sarjana Universitas Diponegoro Semarang.
Hakim, Yassir dan Nur. 2014. Pengaruh Hubungan Interpersonal Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kepuasan Kerja Perawat Di Ruangan UGD Rsud Salewangang Maros. Jurnal Ilmiah Kesehatan Diagnosisi Volume 4 Nomor 5 Tahun 2014.
Khoiriyah, Lilik, 2009. Pengaruh Upah dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada CV. Aji Bali Jayawijaya Surakarta, (online), http://id.pdfsb.com/ diakses pada 12 Desember 2015.
Marhaeni, Fajar. 2009. Ilmu Komunikasi Teori dan Praktek. Graha Ilmu, Yogyakarta.
Muhammad, Arni. 2007. Komunikasi Organisasi. Bumi Aksara. Jakarta.
Mustika. 2013. Analisis Pengaruh Komunikasi Organisasi Dan Komitmen Keorganisasian Terhadap Kepuasan Kerja Karyawan PT. BTPN TBK KCP Pasar Baru Merangin. Jurnal Dinamika Manajemen Vol. 1 No.3 Juli – September 2013.
Prabowo, Ovi Setya. 2008. Tesis. Pengaruh Human Relation, Kondisi Fisik Lingkungan Kerja, dan Leadership terhadap Etos Kerja Karyawan Kantor Pendapatan Daerah di PatiUniversitas Muhamadiyah Surakarta.
DOI: https://doi.org/10.36987/informatika.v8i1.2061
INFORMATIKA
Journal URL: https://jurnal.ulb.ac.id/index.php/informatika
Journal DOI: 10.36987/informatika
P-ISSN: 2303-2863
E-ISSN: 2615-1855
Alamat Redaksi :
Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Labuhanbatu
Gedung Fakultas Sains dan Teknologi,
Jalan Sisingamangaraja No.126 A KM 3.5 Aek Tapa, Bakaran Batu, Rantau Sel., Kabupaten Labuhan Batu, Sumatera Utara 21418