EMPLOYEE ENGAGEMENT DIPENGARUHI OLEH VARIABEL ANTESEDEN DAN DAMPAKNYA PADA KEPUASAN KERJA (STUDI KASUS DOSEN TETAP YAYASAN UNIVERSITAS LABUHANBATU)

Pristiyono Pristiyono, M. Irwansyah Hasibuan, Desmawaty Hasibuan

Abstract


Aspek kognitif dari employee engagement meliputi keyakinan para karyawan tentang organisasi,
para pemimpin dan kondisi kerja. Aspek emosional menyangkut bagaimana perasaan karyawan terhadap
tiap-tiap faktor dan apakah mereka memiliki sikap positif atau negatif terhadap organisasi dan para
pemimpin. Aspek perilaku dari employee engagement adalah komponen nilai tambah untuk organisasi dan
terdiri dari usaha-usaha untuk kebebasan memilih engaged employees yang dibawa pada pekerjaan mereka
dalam bentuk waktu lembur, mencurahkan kekuatan dan intelektualnya untuk tugas-tugas dan perusahaan.
Employee engagement berhubungan dengan gagasan lain dalam perilaku organisasi, gagasan dalam
perilaku organisasi ini sama-sama berbicara tentang hubungan karyawan dengan organisasi. Hal yang
melatarbelakangi penelitian ini berkaitan permasalahan yang tengah dihadapi para dosen tetap Yayasan
Universitas Labuhanbatu yang begitu kompleks, hal ini bermula dari rendahnya aktivitas dosen tetap
Yayasan Universitas Labuhanbatu untuk melaksanakan seluruh tahapan tanggungjawab berujung pada
rendahnya kepuasan kerja para dosen secara menyeluruh.
Secara umum penelitian ini bertujuan memberikan gambaran yang signifikan mengenai
permasalahan karakteristik pekerjaan, keterlibatan karyawan, kompetensi dan pengaruhnya terhadap
employee engagement serta kepuasan kerja dalam rangka meningkatkan kualitas sumberdaya manusia
sebagai dosen yang professional guna mewujudkan tri dharma perguruan tinggi. Populasi penelitian
merupakan dosen tetap Yayasan Universitas Labuhanbatu yang memiliki 4 (empat) Sekolah Tinggi dan 1
(satu) Akademik yang terdiri dari Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Labuhanbatu, Sekolah Tinggi Ilmu
Hukum (STIH) Labuhanbatu, sedangkan Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP)
Labuhanbatu, Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIPER) Labuhanbatu dan AMIK Labuhanbatu sebanyak
113 orang. Penelitian ini menggunakan data utama yaitu data primer yang diperoleh secara langsung dari
sumber data (responden) melalui penyebaran daftar pertanyaan (questionaire) dan wawancara (interview).
Teknik pengujian analisis data menggunakan SEM (Structural Equation Modelling) dengan SPSS dan
Amos 20.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa hipotesis pertama : terdapat pengaruh langsung variabel
karakteristik pekerjaan terhadap employee engagement ditolak. Hipotesis kedua : terdapat pengaruh
langsung antara keterlibatan kerja terhadap employee engagement diterima. Hipotesis ketiga : terdapat
pengaruh langsung antara kompetensi terhadap employee engagement diterima. Hipotesis keempat :
terdapat pengaruh tidak langsung antara karakteristik pekerjaan terhadap kepuasan kerja ditolak. Hipotesis
kelima : terdapat tidak pengaruh langsung antara keterlibatan kerja terhadap kepuasan kerja ditolak.
Hipotesis keenam : terdapat pengaruh tidak langsung antara kompetensi terhadap kepuasan kerja diterima
dan hipotesis ketujuh : terdapat pengaruh langsung antara employee engagement terhadap kepuasan kerja
diterima.


Full Text:

PDF

References


Anastasia Tania dan Eddy M. Sutanto. 2013.

Pengaruh Motivasi Kerja dan Kepuasan

Kerja Terhadap Komitmen Organisasional

Karyawan PT. Dai Knife Di Surabaya.

AGORA Vol. 1, No. 3

Faslah, R. 2010. Hubungan Antara Keterlibatan

Kerja dengan Turnover Intention pada

Karyawan PT.Garda Trimitra Utama

Jakarta. Jurnal Econosains.Vol.VIII. No.2

Frismandiri, Dinda. 2007. Analisis Pengaruh

Karakteristik Pekerjaan, Kepuasan Kerja,

dan Komitmen Terhadap Kinerja

Karyawan. Jurnal Ekonomi

MODERNISASI Fakultas EkonomiUniversitas Kanjuruhan Malang

http://ejournal.ukanjuruhan.ac.id

Gitosudarmo, Indriyo dan Agus Mulyono. 2001.

Prinsip Dasar Manajemen. Edisi.

Yogyakarta: BPFE.

Gorda. 2004. Manajemen Sumber Daya Manusia.

Denpasar : Widya Kriya Gematama.

Hackman, J. Richard dan Greg R, Oldham. 1975.

Development of the Job Diagnostic Survey.

Journal of Applied Psychology. Vol.60, No.

, 159-162

Kartiningsih SH, 2007, Analisis Pengaruh Budaya

Organisasi dan Keterlibatan Kerja

terhadap Komitmen Organisasi dalam

Meningkatkan Kinerja Karyawan, Undip

Tesis.

Khan, Muhammad Riaz; Ziauddin; Jam, Farooq

Ahmed; Ramay, M.,I., 2010. The Impacts

of Organizational Commitment on

Employee Job Performance. European

Journal of Social Sciences – Volume 15,

Number 3.

Khan, K. dan Nemati, A. R. 2011. Impact of Job

Involvement on Employee Satisfaction: A

Study Based on Medical Doctors Working

at Riphah International University

Teaching Hospitals in Pakistan. African

Journal of Business Management, 5(6):

-2246

Luthans, Fred. 2006. Perilaku Organisasi. Edisi

Sepuluh, Penerbit Andi,. Yogyakarta.

Martha. L. 2011. Analisis pengaruh

kepemimpinan terhadap employee

engagement: studi kasus pada Pt. Ace

Hardware, tbk (Unpublished Master’s

Thesis). Universitas Atmajaya, Jakarta.

Margaretha, M dan Saragih, S., 2008. Employee

Engagement : Upaya Peningkatan Kinerja

Organisasi, Jurnal: The 2nd National

Conference UKWMS, Surabaya, 6 Juni

Rivai, Veithzal dan Mulyadi, Deddy. 2012.

Kepemimpinan dan Perilaku Organisasi

Edisi Ketiga. Jakarta : PT. Rajagrafindo

Persada

Safwan, Nadirsyah, dan Abdullah. 2014.

Pengaruh Kompetensi Dan Motivasi

Terhadap Kinerja Pengelolaan Euangan

Daerah Pada Pemerintah Daerah Kabupaten

Pidie Jaya. Jurnal Akuntansi ISSN 2302-

Pascasarjana Universitas Syiah

Kuala 7 Pages pp. 133- 139

Schaufeli, W. B., & Bakker, A. B. (2003). Utrecht

Work Engagement Scale : Preliminary

Manual. Department of Psychology,

Utrecht University, The Netherlands

(available from www.schaufeli.com)

Simamora, Henry. 2004. Manajemen Sumber

Daya Manusia, Edisi 3, Cetakan 1, Bagian

Penerbitan STIE YKPN, Yogyakarta.

Stoner, James A.F and Wankel, Charles.1986.

Management third edition. USA:PrenticeHall International, Inc.

Sumarto. 2009. Meningkatkan Komitmen dan

Kepuasan untuk Menyurutkan Niat

Keluar.Jurnal Manajemen dan

Kewirausahaan, Vol. 11 No. 2, September

, 116-125

Sutrisno, Edi. 2009. Manajemen Sumber Daya

Manusia Edisi pertama. Jakarta: Kencana

Prenada Media Group.

Suwatno dan Donni Juni Priansa. 2011.

Manajemen SDM dalam Organisasi Publik

dan Bisnis. Bandung: Alfabeta.

Uygur, A., & Kilic, G. 2009. A Study Into

Organizational Commitment And Job

Involvement: An Application Towards The

Personnel In The Central Organization For

Ministry Of Health In Turkey. Journal Of

Applied Sciences, 2 (1), 113-125. Diakses

Dari

Http://Www.Ozelacademy.Com/OJAS_V2

n1_13.Pdf.

Vance, R. J. 2006. Employee Engagement and

Commitment SHRM Foundation.USA

Wibowo. 2013. Manajemen Kinerja. Rajawali

Pers : Jakarta

Winardi, J. 2004. Motivasi & Pemotivasian Dalam

Manajemen. Cetakan Ketiga. Jakarta:

Rajagrafindo Persada.




DOI: https://doi.org/10.36987/informatika.v6i1.737

Hasil gambar untuk committee on publication ethics logo

Jurnal ini mengikuti pedoman dari Committee on Publication Ethics (COPE)dalam menghadapi semua aspek etika publikasi dan, khususnya, bagaimana menangani kasus penelitian dan kesalahan publikasi. Pernyataan ini menjelaskan etika perilaku semua pihak yang terlibat dalam proses penerbitan artikel di jurnal ini, termasuk Penulis, Pemimpin Redaksi, Dewan Redaksi, Mitra Bebestari, dan Penerbit (Akademi Kepolisian Republik Indonesia). INFORMATIKA berkomitmen untuk mengikuti praktik terbaik tentang masalah etika, kesalahan, dan pencabutan. Pencegahan malpraktek publikasi merupakan salah satu tanggung jawab penting dewan redaksi. Segala jenis perilaku tidak etis tidak dapat diterima, dan jurnal tidak mentolerir plagiarisme dalam bentuk apa pun.

 

INFORMATIKA
Journal URL: https://jurnal.ulb.ac.id/index.php/informatika
Journal DOI: 10.36987/informatika
P-ISSN: 2303-2863
E-ISSN: 2615-1855

Alamat Redaksi :
Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Labuhanbatu
Gedung Fakultas Sains dan Teknologi,
Jalan Sisingamangaraja No.126 A KM 3.5 Aek Tapa, Bakaran Batu, Rantau Sel., Kabupaten Labuhan Batu, Sumatera Utara 21418