Penggunaan Tes Kinerja dan Hubungannya dengan Hasil Belajar Mahasiswa Pada Mata Kuliah Pengembangan Program Pembelajaran Biologi di STKIP Labuhanbatu Kab. Labuhan Batu

Risma Delima Harahap

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan tes kinerja dan hubungannya dengan hasil belajar mahasiswa pada mata kuliah pengembangan program pembelajaran biologi. Penelitian ini dilakukan di STKIP Labuhanbatu Kabupaten Labuhanbatu dengan populasi 80 orang mahasiswa semester IV yang mana semua pupolasi dijadikan sampel. Penelitian ini menggunakan lembar observasi, angket dan wawancara. Hasil analisis adalah tes kinerja mahasiswa jurusan pendidikan biologi STKIP Labuhanbatu pada mata kuliah pengembangan program pembelajaran biologi menunjukkan tes kinerja mahasiswa yang sangat baik dengan kesungguhan dan keaktifan mahasiswa dalam mengikuti proses belajar mengajar, bertanya, mengerjakan tugas, praktium dan melaksanakan pekerjaan rumah. Hasil belajar mahasiswa jurusan biologi semester IV pada mata kuliah pengembangan program pembelajaran biologi dari segi kualitas menunjukkan cukup baik sebagaimana minat dan motivasi belajar mahasiswa. Sedangkan dari segi kuantitas menunjukkan bahwa hasil belajar mata kuliah pengembangan program pembelajaran biologi mahasiswa cukup baik dan tinggi. Terdapat hubungan yang signifikan antara tes kinerja dengan hasil belajar mahasiswa jurusan biologi pada mata kuliah pengembangan program pembelajaran biologi di STKIP Labuhanbatu.



DOI: https://doi.org/10.36987/jpbn.v5i1.1157

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Risma Delima Harahap

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Jurnal Pembelajaran dan Biologi Nukleus (JPBN) by LPPM Universitas Labuhanbatu is under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License (CC BY - SA 4.0). Official contact: Rivo +6281362238917