PENERAPAN MODEL PROBLEM SOLVING LEARNING UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR DAN PEMAHAMAN KONSEP PELUANG SISWA SMK PERSADA WAJO

Kiki Henra

Abstract


Penggunaan metode pembelajaran yang klasik menyebabkan kurangnya motivasi dan pemahaman konsep siswa merupakan permasalahan yang ditemui pada siswa kelas XI SMK Persada Tahun Pelajaran 2018/2019. Terkait dengan permasalahan yang ditemukan maka peneliti menerapkan pembelajaran problem solving learning (PSL) merupakan pembelajaran yang memiliki sintaks yang diterapkan secara eksplisit untuk memberi siswa waktu lebih lama untuk berpikir, menjawab dan bekerjasama satu sama lain, dimana tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingka motivasi dan pemahaman konsep peluang siswa kelas XI SMK Persada Tahun Pelajaran 2018/2019. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang bertujuan untuk memperbaiki proses pembelajaran. Instrumen dan teknik pengumpulan data dilakukan dengan lembar obervasi, angket motivasi dan tes kemampuan pemahaman konsep siswa. Berdasarkan analisis data penelitian diperoleh hasil evaluasi kemampuan pemahaman konsep siswa pada siklus I adalah persentase ketuntasan belajar secara klasikal yang dicapai 62,5% dengan nilai rata-rata 66,67 hasil evaluasi siklus II adalah 92,00% dengan nilai rata-rata 76,72, tingkat motivasi belajar siswa pada siklus I mencapai 51,95% dengan kategori sedang dan pada siklus II mencapai 74,00% dengan kategori tinggi. Jadi hasil penelitian yang didapatkan semakin meningkat dari tiap siklus. Dari hasil evaluasi dapat disimpulkan bahwa penerapan problem solving learning (PSL) untuk meningkatkan motivasi dan pemahaman konsep peluang siswa kelas XI SMK Persada Tahun Pelajaran 2018/2019

Full Text:

PDF

References


Arikunto, S. 2013. Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan . Jakarta: Bumi Aksara.

Majid, Abdul. (2013). Startegi Pembelajaran. Bandung : PT Remaja Rosdakarya.

Sudjana, 2013.Dasar-Dasar Proses Belajar Mengajar. Sinar Baru. Bandung

Suprijono, Agus. (2009). Cooperative Learning . Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Syahrir. (2010). Metodologi Pembelajaran Matematika. Yoyakarta : Naufan Pustaka.

Susanto, Ahmad. 2013. Teori belajar dan pembelajaran.jakarta : kancana

Sardiman, A.M. 2014. Interaksi & Motivasi Belajar Mengajar. Raja Grafindo Persada Jakarta

Sugiyono. (2010). Metodelogi Penelitian Pendidikan. Bandung : Alfabeta.

Trianto. 2010. Panduan Lengkap Penelitian Tindakan Kelas. Surabaya: Prestasi Pustaka

Uswatun. (2014). Penerapan Metode Creative Problem Solving Untuk Meningkatkan Motivasi Dan Berpikir Kreatif Siswa X TKJ Pada Mata Pelajaran Matematika Materi Pokok Di SMK Darul Qur’an Bengkel Tahun Pelajaran 2013/2014. Mataram : IKIP

Zainal, A, dkk. (2013). Penelitian Tindakan Kelas. Bandung: CV. Yrama Widya




DOI: https://doi.org/10.36987/jes.v7i1.1763

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Kiki Henra

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

Lisensi Creative Commons
Jurnal Eduscience (JES) by LPPM Universitas Labuhanbatu is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License (CC BY - NC - SA 4.0)