PENGGUNAAN METODE VARIASI DAN LATIHAN UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA KOMPETENSI DASAR MEMBANDINGKAN DUA PECAHAN KELAS III SEMESTER II DI SDN 117846 SEI BEROMBANG KECAMATAN PANAI HILIR KAB. LABUHABATU TP. 2015 / 2016
Abstract
Penelitian ini dilakukan di SDN 117846 Sei Berombang Kecamatan Panai Hilir Kabupaten Labuhanbatu Tahun Pelajaran 2015/2016. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas III SDN 117846 Sei Berombang yang berjumlah 17 siswa terdiri dari 9 siswa laki-laki dan 8 siswa perempuan. Tujuan dari penelitian ini untuk meningkatkan Hasil belajar siswa dalam pembelajaran Matematika dengan menggunakan metode latihan. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang terdiri dari dua siklus dan setiap siklus terdiri dari dua kali pertemuan. Alat pengumpul data yang digunakan adalah lembar observasi dan Tes. Tes dalam penelitian ini berupa Tes awal, Postes Siklus I dan Postes Siklus II. Kriteria siswa yang tuntas adalah jika siswa memperoleh nilai > 60, dan tidak tuntas jika siswa memperoleh nilai < 60. Lembar observasi digunakan mengukur tingkat aktIIIitas pengajaran guru dan aktIIIitas murid dalam pembelajaran. Adapun peningkatannya adalah pada saat tes awal nilai rata-rata 46,47 dengan 3 siswa yang mengalami ketuntasan (17,65 %) dan 14 siswa yang belum tuntas (82,35%) dari keseluruhan siswa. Setelah dilakukan tindakan menggunakan metode Latihan pada Siklus I nilai rata-rata meningkat 9,71% dari Rata-rata Nilai awal yaitu 46,47 menjadi 56,18. Dengan jumlah siswa yang tuntas sebanyak 8 siswa (47,02%) dan yang belum tuntas sebanyak 9 siswa (52,94%). Setelah dilakukan perbaikan pada Siklus II nilai rata-rata klasikal meningkat 28,53 dari Rata-rata Nilai Siklus I yaitu 56,18 menjadi 84,71. Dengan jumlah siswa yang tuntas sebanyak 17 siswa (100,00 %) dan yang belum tuntas sebanyak 0 siswa (0,00 %).
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)DOI: https://doi.org/10.36987/jes.v3i1.786
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2016 Asnah Asnah
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Jurnal Eduscience (JES) by LPPM Universitas Labuhanbatu is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License (CC BY - NC - SA 4.0)