PENGARUH KEPEMIMPINAN DAN KOMPETENSI TERHADAP KINERJA GURU DI SMA SWASTA BHAYANGKARI 2 RANTAUPRAPAT

Yuniman Zebua

Abstract


Kepemimpinan adalah sebuah kemampuan atau kekuatan dalam diri seseorang untuk mempengaruhi orang lain dalam hal bekerja, dimana tujuannya adalah untuk mencapai target (goal) organisasi yang telah ditentukan sedangkan Kompetensi adalah suatu kemampuan atau kecakapan yang dimiliki oleh seseorang dalam melaksanakan suatu pekerjaan atau tugas di bidang tertentu, sesuai dengan jabatan yang disandangnya. Kepemimpinan dan Kompetensi mempengaruhi Kinerja Guru di SMA Swasta Bhayangkari 2 Rantauprapat.

Metode pengambilan sampel mengunakan sampling jenuh sebanyak 40 orang guru di SMA Swasta Bhayangkari 2 Rantauprapat. Pengujian hipotesis mengunakan regresi linier berganda, dengan Uji Parsial ( Uji T dan secara Uji Simultan (Uji F) untuk mengetahui pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen pada tingkat kepercayaan 95% atau α = 0.05.

Hasil analisis menunjukkan bahwa pengaruh antara kepemimpinan dan kompetensi terhadap kinerja guru di SMA Swasta Bhayangkari 2 Rantauprapat dengan hasil regresi Y = 3,237 + 0,175 X1 + 0,187 X2, yang berarti bahwa tanpa adanya kepemimpinan dan kompetensi, maka kinerja guru di SMA Swasta Bhayangkari 2 Rantauprapat tidak berubah dengan nilai 3,237. Sedangkan nilai R² = 81,60% dan sisanya dipengaruhi variabel lainnya yang tidak diikutkan dalam penelitian ini.

Full Text:

PDF

References


Ahmadjayadi, Cahyana, 2007. PT. Indonesia Power Pengembangan Kompetensi SDM Di PT. Indonesia Power: Apa, Mengapa, dan Bagaimana? Disampaikan pada Diskusi Interaktif MKI di Surabaya, 14 Oktober 2007.

As’ad Mohammad,2007, Psikologi Industri,edisi11, Yogyakarta:Liberty

Davis, Keith dan Newstorm, J.W, 2006 Perilaku dalam Organisasi, Edisi Kesebelas, Diterjemahkan oleh Agus Dharma, Penerbit: Erlangga, Jakarta

Dessler, Gary, 2006. Manajemen Sumber Daya Manusia, Edisi ke10, PT. Indeks, Jakarta

Fajar Maya Sari (2013), dengan judul penelitian Pengaruh Kompetensi Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kepuasan Kerja Dan Kinerja Guru Di Sd Negeri Kecamatan Gondang Mojokerto

Fuad, Noor., Ahmad, Gofur. 2009. Integrated Human Resources Development. Berdasarkan Pendekatan CB-HRM, TB-HRM,CBT, dan CPD. PT. Gramedia Widiasarana Indonesia, Jakarta.

Ghozali, Imam. 2009. Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program SPSS. Semarang: Badan penerbit Undip.

Guritno, Bambang dan Waridin. 2005. Pengeruh Persepsi Karyawan Mengenai Perilaku Kepemimpinan, Kepuasan Kerja dan Motivasi Terhadap Kinerja. JRBI, vol.1 No.1, pp.63-74

Listiana Kusuma Wardani (2014), dengan judul pengaruh kepemimpinan, motivasi kerja dan komitmen organisasi terhadap kepuasan kerja dalam meningkatkan kinerja guru SMP Negeri kota Tegal

Marliana Budhiningtias Winanti, 2011. Pengaruh Kompetensi Terhadap Kinerja Karyawan (Survei Pada PT. Frisian Flag Indonesia Wilayah Jawa Barat), Program Studi Manajemen Informatika ,Universitas Komputer Indonesia

Marsana, Msi (2009) dengan judul Pengaruh Kompetensi Dan Motivasi KerjaTerhadap Kepuasan Kerja Serta Implikasinya Pada Kinerja Guru (Studi Kasus pada SMA Negeri Se Sub Rayon 1 Semarang)

Nawawi, Hadari, 2008. Manajemen Sumber Daya Manusia Untuk Bisnis yang Kompetitif, cetakan keempat, penerbit :Gadjah Mada University Press, Yogyakarta.

Rivai, Veithzal. 2009. Manajemen Sumber Daya Manusia Untuk Perusahaan Dari Teori ke Praktik. Jakarta: Raja Grafindo Persada

Santoso, Singgih., 2007. SPSS Statistik Multivariat. PT. Elex Komputindo Kelompok Gramedia, Jakarta.

Sedarmayanti. 2008. Prinsip-prinsip Perilaku Organisasi. Mandar Maju: Bandung.

Simanjuntak, Payaman J. (2009). Manajemen dan Evaluasi Kinerja. Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia, Jakarta.




DOI: https://doi.org/10.36987/ecobi.v3i2.1541

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Lisensi Creative Commons

ECOBISMA (Journal of Economics, Business and Management) [p-ISSN: 2477-6092] [E-ISSN: 2620-3391] managed by the Faculty of Economics and Business, Labuhanbatu University is disseminated under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-Share Alike 4.0 International License.
Based on work at http://jurnal.ulb.ac.id/index.php/ecob.