Pengaruh Penggunaan Media Puzzle Aljabar terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa pada Operasi Penjumlahan dan Pengurangan Bentuk Aljabar Kelas VII SMP

Cris Alesia Situmorang

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media pembelajaran puzzle aljabar terhadap hasil belajar matematika siswa pada operasi penjumlahan dan pengurangan bentuk aljabar kelas VII SMP. Hipotesis dalam penelitian ini adalah adanya pengaruh penggunaan media pembelajaran media puzzle aljabar terhadap hasil belajar siswa. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP Negeri 8 Tebing Tinggi yakni 254 orang, dan sampel dalam penelitian ini dua kelas yakni kelas VII-5 (kelompok yang menggunakan media puzzle aljabar) sebanyak 32 siswa dan kelas VII-8 (kelompok yang tidak menggunakan media puzzle aljabar) sebanyak 32 siswa. Hasil analisis data diperoleh rata- rata skor oleh kelas dengan media pembelajaran puzzle aljabar (kelas eksperimen) adalah 17,375 dan kelas tanpa media puzzle aljabar ( kelas kontrol ) rata – rata yang diperoleh adalah 12,406, artinya ada pengaruh media puzzle aljabar karena media puzzle aljabar dapat membuat siswa terlibat langsung dalam pembelajaran. Keterlibatan langsung siswa dapat membuatnya aktif dalam pembelajaran sehingga dapat membantunya mengingat setiap kejadian yang dialaminya secara langsung serta dapat memahami materi yang dipelajari.
Kata kunci : Media Puzzle Aljabar, Hasil Belajar


Full Text:

PDF

References


Manja, Lela. 2020. Magnet Puzzle Media Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Aljabar Pada Peserta Didik SMP. Jurnal Pendidikan, Sains, Dan Humaniora. Vol.8 (1) : Hal.177 – 178.

Hamid, Mustofa Abi. Ramadhani, Rahmi. Juliana, Masrul. Safitri, Meilani. Jamaludin, Muhammad Munsarif. Simarmata, Janner. 2020. Media Pembelajaran. Yayasan Kita Menulis.

Sidi, Rindiani Repo. Yunianta, Tri Nova Hasti. 2018. Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa SMP Kelas VII Pada Materi Aljabar Dengan Menggunakan Strategi Joyful Learning. Jurnal Pendidikan. Vol. 5 (1):Hal.41.

Indonesia, D. P. N. R. (2006). Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 22 Tahun 2006 Tentang Standar Isi. Jakarta: Kementerian Pendidikan Dan Kebudayaan




DOI: https://doi.org/10.36987/jpms.v8i2.3347

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


https://resiprokal.unram.ac.id/pages/idnslot/https://ijeeemi.poltekkesdepkes-sby.ac.id/pages/pulsayuk/https://psdkukediri.polinema.ac.id/jte/mthailand/

JURNAL PEMBELAJARAN DAN MATEMATIKA SIGMA (JPMS)


Indexed by:

     

 




















JPMS (JURNAL PEMBELAJARAN DAN MATEMATIKA SIGMA) oleh Universitas Labuhanbatu disebarluaskan dibawah Lisensi Creative Commons Atribusi-NonKomersial-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.